Penyebab lain stang skutik goyang atau tidak stabil
Penyebab lain stang motor matic goyang atau tidak stabil
Hai sobat, apakah sobat pengguna skutik, dan sobat merasakan stang sepeda motor goyang atau tidak stabil? Sobat pernah cek komstir,laher bearing atau bagian stang lainnya, tapi tak kunjung normal?
Jika pernah sebaiknya sobat perhatikan kemungkinan penyebab lain dari masalah tsb pada ulasan berikut.
Buat sobat yang suka berkendara dijalan pasti tahu ketika sepeda motor yang sobat kendarai tiba-tiba bergoyang dibagian depan. Hal tersebut pasti sangat mengganggu baik itu kenyamanan maupun keamanan berkendara. Apalagi jika goyangan yang terjadi cukup kuat dan oleng saat motor dibawa kencang. Jika demikian sebaiknya segera sobat atasi.
Untuk masalah ini saya akan bahas khusus motor matic. Kenapa? Karena umumnya sepeda motor bebek kalau terjadi hal demikian penyebabnya cukup mudah ditemukan. Meliputi semua bagian belakang. Mulai dari ban, laher, komstir dll. Bagaimana dengan motor matic atau skutik?
Beberapa kali saya pernah temui dan penyebabnya adalah terletak dibagian belakang. Sementara efeknya dirasakan dibagian depan. Kenapa demikian?
Menurut pendapat pribadi, efek posisi mesin yang berada di belakang, menambah bobot motor bagian belakang lebih berat dari bagian depan. Kemudian, beban mesin yang berat tersebut hanya sedikit menempel ke bagian rangka, maka ketika masalah ketidakstabilan motor terjadi di belakang, efeknya bisa dirasakan dengan kuat pada bagian handling atau stang. Maka kemungkinan terjadinya goyangan stang ini disebabkan bagian belakang yang bermasalah. Seperti beberapa 2 hal berikut.
1.Ban belakang
Dari beberapa kejadian yang saya temui, kebanyakan goyangan diakibatkan karena ban belakang sudah aus yang menyebabkan permukaan ban tidak rata sehingga terjadi benjolan-benjolan pada permukaannya. Hal ini dapat menyebabkan putaran ban tidak stabil dan terjadi goyangan. Cara mengatasinya sebaiknya sobat ganti ban luar dengan yang baru, terutama jika ban sudah benar-benar aus.
2.laher/bos arm
Kemungkinan kedua adalah masalah pada laher fork alias arm. Bos/laher arm yang aus, akan membuat mesin dan rangka menjadi longgar, yang bisa membuat kestabilan motor terganggu. Untuk mengeceknya, cukup dengan menggoyangkan motor ketika motor sedang pada posisi standar tengah. Jika gerakan mesin dan rangka tidak sesuai (ketika digoyangkan), maka kemungkinan laher tersebut habis. Artinya, anda harus mengganti bagian tersebut.
Beberapa hal lain juga bisa menjadi penyebab seperti shockbreaker rusak dsb. Untuk itu, sebaiknya rutin memeriksa motor anda serta segera atasi jika memang terjadi kendala tersebut. Semoga bermanfaat.
Baca juga: Cara atasi komstir motor yang mudah longgar
Posting Komentar untuk "Penyebab lain stang skutik goyang atau tidak stabil"