Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Rombak mesin vega zr buat harian

  Assalamualaikum sobat blogger, hari ini saya coba bagi pengalaman lagi tentang rombak mesin vega zr. Buat sobat yang nyari info tentang bagian mana saja yang harus dirombak buat nambah performa motor namun tetap bisa dipakai sehari-hari dan bensin tetap irit.

  Sebagai motor produksi pabrikan yamaha, vega zr menjadi primadona dimasanya. Setelah dilahirkan di tahun 2009 untuk menggantikan kakak nya vega R new, motor ini banyak dikenal dengan akselerasinya yang lumayan dan bensin yang luar biasa irit sehingga banyak orang tertarik terutama dikalangan anak muda. Dengan silinder 113,8cc dan body yang ramping motor ini cocok digunakan terutama diperkotaan.
  Kelebihan lain dari motor pabrikan yamaha adalah bagian mesin yang simpel. Meski terkadang umur dari mesin jarang bertahan lama tapi tetap saja motor jenis ini adalah salah satu yang cocok untuk dirombak mesinnya bagi para pecinta modifikasi motor guna menambah performanya.
  Dengan modal akselerasi yang mantap dan body yang ramping, membuat kita terbayang apa jadinya bila motor ini kita tambah performanya dengan beberapa sentuhan dimesinnya? Untuk menjawabnya sebaiknya sobat mulai bertindak dari sekarang dan saya akan bagikan tips nya dari pengalaman saya merombak vega zr yang akan saya jelaskan di bawah.
  Serupa dengan postingan awal saya tentang rombak mesin supra fit lama buat harian, pada kesempatan ini saya juga akan membahas mengenai rombak mesin depan yang meliputi piston dengan cara bore up atau korter.
  Vega zr memang memiliki piston yang cukup besar. Hanya saja piston standar pabrik belum menghasilkan kompressi yang maksimal dan masih bisa ditingkatkan. Permukaan piston pabrikan adalah cekung kebelakang sedangkan untuk menambah kompresi, permukaan piston harus cembung supaya ruang kompresi semakin sempit dan kompresi yang dihasilkan jauh lebih meningkat dari sebelumnya.
  Untuk lebih menghemat waktu mungkin lebih baik saya langsung jelaskan tipsnya.

1. Ganti piston
   serupa dengan rombak suprafit lama, mengganti piston akan meningkatkan kompressi sehingga piston bergerak lebih cepat dan putaran gigi rasio otomatis meningkat sehingga performa motor akan bertambah.
  Piston yang saya sarankan adalah piston yang permukaan depannya cembung. Selain itu juga harus memiliki pen piston yang ukurannya sama dengan vega zr. Salah satu piston yang saya rekomendasikan adalah piston kaze. Piston motor pabrikan kawasaki ini memiliki ukuran lebih besar 3mm dari vega zr. Permukaan piaston ini bisa dibuat cembung sehingga cocok digunakan. Dan yang penting juga piston ini memiliki pen piston yang sama, jadi sobat tidak perlu mengganti stang piston lagi untuk memasangnya di motor vega zr sobat.
  Mengganti piston dengan piston selain bawaan pabrik memang tidak mudah. Untuk menghindari benturan piston sebaiknya sobat bubut bagian ekornya samakan dengan piston vega zr nya sendiri. Tapi agar suara yang dihasilkan tidak bising sebaiknya sobat buat runcing saja bagian ekor pistonnya jangan bubut sampai rata. Yang penting bagian ekor piston tidak membentur bagian kruk as. Untuk paking belakang sebaiknya sobat kasih 2 lapis. Selain untuk menghindari benturan depan, memberi paking 2 lapis berguna supaya ringan saat di starter.
Baca juga:mengenal korter/oversize silinder

2. Kelep
  Untuk harian, sebaiknya klep dibiarkan standar, hanya saja sebaiknya sobat periksa kelep dan pastikan tidak ada kebocoran agar kompresi motor semakin padat. Jika bocor cukup lakukan skir klep saja.

3. Noken as
  Berkaitan dengan mengganti piston, sebaiknya sobat mengganti noken as juga. Alasannya adalah noken as lama tidak akan bertahan lama. Sebab kerja mesin akan semakin meningkat dan akan mengurangi usia noken as. Sobat bisa gunakan noken as racing atau orisinil sama saja. Yang penting jangan bubut noken as apabila sobat tidak tahu ukuran yang dibutuhkan yang justru bisa mengganggu performa.

4. Karburator dan intake
    Ada dua pilihan, sobat mau menambah performa dengan membuat bensin sedikit boros, atau sobat tetap menggunakan karburator standar. Jika sobat memilih pilihan pertama, maka saya sarankan sobat membubut lubang intake head tepat dulingkarannya. Bubut 1-2mm saja. Selanjutnya sobat rombak lubangi main jet karbu sedikit. Atau sobat bisa ganti dengan karburator lebih besar. Misalnya PE 24.
Kalau motor sobat ingin tetap irit, sebaiknya sobat jangan mengganti karburator dan merombaknya.

5.pengapian
   Sebagai tambahan saja karena judul post nya rombak mesin. Agar performanya bisa lebih maksimal sobat ganti CDI saja dengan CDI racing serta Busi (minimal).


Itulah cara yang harus diperhatikan untuk merombak vega zr. Dan saya jamin hasilnya tidak akan mengecawakan. Selamat mencoba..

Posting Komentar untuk "Rombak mesin vega zr buat harian"