Satu Lagi Motor Honda Yang Disuntik Mati, Honda Blade Bro!
Pada sekitar bulan mei 2018, honda menghentikan produksi honda spacy, karena penjualnnya yang kurang memenuhi ekpektasi pabrikan. Di awal tahun baru ini, tepatnya sekitar 31 juli kemarin, satu produk lagi dari produsen sayap mengepak harus discontinue. Kali ini adalah jenis motor bebek berdesain agresif bermesin 125cc, apalagi kalau bukan honda blade.
Motor bebek garapan honda ini sudah eksis sejak 2008 silam, dan lumayan populer dikalangan pengguna sepeda motor bebek berkat ketangguhan, keiritan, dan salah satu produk honda yang dibekali desain agresif dengan banyak lekukan. Menghilangnya line up honda blade dari laman resmi astra honda, memang menandakan bahwa motor ini telah disuntik mati produsen, dan dibenarkan oleh pihak AHM.
Mengenai penyebabnya, tak ubahnya dengan honda spacy. Konon penjualan honda blade memang jauh dari kata bagus. Di tahun 2018 saja, motor bebek 125cc tersebut diklaim hanya terjual dibawah angka 1000an unit. Kondisi tersebut tentunya jauh dari rata-rata penjualan produk honda pada umumnya, apalagi, segmen motor bebek saat ini memang kurag menggembirakan, jauh dibawah model skutik bahkan motor sport skutik.
Tetapi nih sobat, yang menarik dari hilangnya honda blade dari pasaran, ATB lebih antusias menantikan kira-kira adakah sosok penggantinya kelak yang akan dipersiapkan honda. Jika ada tentu harus dapat mendongkrak penjualan, bukan saja penjualan buat produk honda sendiri, melainkan produk yang bisa membangkitkan kembali kedigdayaan motor bebek, seperti sekitar tahun 2010an silam. Tentunya, motor tersebut setidaknya dibekali fitur modern laiknya skutik,juga memiliki desain yang lebih berpihak pada kaum muda, yang notabene adalah pengguna potensial di indonesia.
Yuk, mari kita nantikan.
Baca juga: Warna Baru Honda Beat 2019 Meluncur, Harga Dan Spesifikasi
Posting Komentar untuk "Satu Lagi Motor Honda Yang Disuntik Mati, Honda Blade Bro!"