Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Honda CB 150 Verza Punya Tampilan Baru Untuk Tahun 2019

 Tahun baru motor baru, enaknya gitu ya mas bro! Nah bagi yang ingin ganti motor dengan tampilan segar dan terbaru, khusus pada kategori sport, kali ini ada kabar baik dari produsen berlogo sayap mengepak alias honda.
 Beberapa hari lalu, AHM sebagai APM honda di indonesia resmi merilis versi baru dari salah satu motor sport tanpa fairing mereka, yakni honda CB 150 Verza. Sebelumnya, perlu sobat ketahui nih, CB 150 verza merupakan naked sport bermesin 150cc, yang sebelumnya bernama honda Verza. Motor ini sempat discontinue alias disuntik mati, atau dihentikan produksinya pada sekitar tahun 2017 silam. Baru pada tahun 2018, honda merilis kembali verza versi baru dengan tampilan yang lebih segar, dilengkapi dengan bentuk headlamp yang tak pernah lekang oleh zaman, alias model bulat. Nama pun ditempeli nama CB, sehingga menjadi CB150 Verza.
 CB 150 verza adalah motor naked yang bisa dikatakan murah meriah, karena hanya dibanderol dikisaran 20 jutaan. Tetapi dari segi fitur juga tidak ketinggalan, salah satunya honda berani menanamkan model speedometer atau panelmeter model digital. Selain itu, honda mengklaim CB150 verza merupakan motor sport teririt dikelasnya, karena per 1 liter bensin mampu menempuh jarak sekitar 43 km berdasarkan pengujian internal mereka. Dari segi ergonomi pun CB 150 Verza dikabarkan sangat enak digunakan untuk berkendara harian, berkat desain stang serta body yang pas.
 Menyongsong tahun 2019, AHM resmi merilis CB 150 Verza baru yang diumumkan pada laman resmi mereka. Pembaruan terjadi pada beberapa desain body yang segar dan menarik dengan kesan macho. Selain itu, CB 150 verza juga memiliki 1 warna baru, yakni warna macho matte black.
 Macho matte black merupakan kombinasi warna baru antara warna hitam matte atau doff yang terkesan mewah, dengan sedikit aksen bergaris merah. Warna ini membuat tampilan CB 150 Verza baru terkesan lebih berani dan macho tentunya. Warna tersebut tersedia untuk varian CB 150 Verza casting wheel (CW).
 Selain warna, pembaruan pada CB 150 verza 2019 ini juga dilakukan honda pada beberapa bagian bodynya. Tercatat ada 3 bagian yang mengalami pembaruan, mulai dari desain shroud baru, dibekali tutup knalpot atau muffler, sampai desain tutup tangki model baru.


 Untuk harganya, 2 varian CB 150 verza ini tentunya memiliki sedikit perbedaan. Untuk tipe CW dengan velg jenis racing, dibanderol Rp 20,4 jutaan, tersedia warna masculine black, bold red, dan warna baru macho matte black. Sementara itu untuk varian SW atau dengan velg jari-jari dibanderol Rp 19,05 jutaan, dan tersedia satu warna yakni masculine black.
 Berikut spesifikasinya.
Mesin

  • Tipe Mesin          4 langkah, SOHC, Satu Silinder
  • Sistem Suplai Bahan Bakar           PGM-FI (Programmed Fuel Injection)
  • Diameter X Langkah        57,3 x 57,8 mm
  • Tipe Tranmisi     5 Tingkat Kecepatan
  • Rasio Kompresi 9,5:1
  • Daya Maksimum              9,59kW (13,04 PS) / 8.500 rpm
  • Torsi Maksimum               12,73 Nm (1,30 kgf.m) / 6.000 rpm
  • Tipe Starter        Pedal dan Elektrik
  • Tipe Kopling       Manual, Multiplate, Wet Clutch
  • Sistem Pendingin Mesin               Pendingin Udara
  • Pola Perpindahan Gigi    1-N-2-3-4-5


Rangka
  • Tipe Rangka        Diamond Steel
  • Tipe Suspensi Depan      Teleskopik
  • Tipe Suspensi Belakang Adjustable Dual Rear Suspension
  • Ukuran Ban Depan          80/100 - 17 M/C 46P (CW: Tubeless dan SW: with Tube)
  • Ukuran Ban Belakang     100/90 - 17 M/C 55P (CW: Tubeless dan SW: with Tube)
  • Rem Depan        Cakram Hidrolik, Piston Ganda
  • Rem Belakang   Tromol


Dimensi
  • Panjang X Lebar X Tinggi               2.056 x 742 x 1.054 mm
  • Tinggi Tempat Duduk     773 mm
  • Jarak Sumbu Roda           1.318 mm
  • Jarak Terendah Ke Tanah             156 mm
  • Curb Weight       129 kg (Cast Wheel), dan 128 kg (Spoke Wheel)


Kapasitas
  • Kapasitas Tangki Bahan Bakar     12,2 Liter
  • Kapasitas Minyak Pelumas           1,0 Liter (Penggantian Periodik)

Kelistrikan
  • Tipe Baterai Atau Aki      MF Wet 12V 3.5Ah
  • Sistem Pengapian            Full Transisterized
  • Tipe Busi              NGK CPR9EA-9

Harga

  • Honda CB 150 Verza SW: Rp 19.050.000,-
  • Honda CB 150 Verza CW: Rp 20.400.000,-

Baca juga: Ini Dia Warna Baru Honda Scoopy 2019

Posting Komentar untuk "Honda CB 150 Verza Punya Tampilan Baru Untuk Tahun 2019"