Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bukan Scoopy, Skutik Retro Ini Lebih Imut Mesin Cuma 50cc

 Popularitas skutik berdesain retro memang tengah naik daun. Produsen motor terbesar di indonesia yakni honda memiliki scoopy dan skutik yang baru diluncurkan yakni Genio, bermesin 110cc. Terutama honda scoopy, skutik ini merupakan salah satu sepeda motor terlaris di indonesia setelah honda beat. Desain yang kompak dan menonjolkan sisi gaya yang fashionable membuatnya cocok dimiliki oleh pria maupun wanita.
honda metropolitan
 Desain honda scoopy yang nyentrik ini tidak saja digunakan honda untuk pasar indonesia atau oleh AHM. Untuk beberapa negara seperti Thailand pun memakai desain serupa, yang di sana scoopy-i. Ternyata, selain honda scoopy-i di thailand, ada skutik lain yang sepintas mirip honda scoopy. Namun setelah ditelisik lebih dalam, ternyata cuma mirip nih mas bro! Karena motor ini memang berbeda dari mulai spesifikasi mesin, hingga dimensinya meski sama-sama berlabel honda.
 Motor matic tersebut dinamai honda metropolitan, yang dijual untuk pasar Amerika Serikat. Jika dilihat dari gambar samping khususnya desain bodi belakang memang mirip dengan scoopy, namun jika dilihat dari depan nampak jelas perbedaannya. Honda scoopy memiliki headlamp atau lampu utama di area dada, sementara skutik ini lampunya terletak di bagian kepala atau stang. Begitupun dengan model lampu belakangnya, honda metropolitan memiliki stoplamp yang terlihat imut.
 Ternyata dimensi motor ini pun jauh berbeda dengan scoopy. Meski dipasarkan untuk negara paman sam, desain honda metropolitan ternyata lebih mungil. Beratnya saja cuma 179 lbs atau sekitar 81kg. Tinggi tempat duduk hanya 718,82mm serta memiliki jarak sumbu roda 1.181mm.


 Dari sisi mesin terbilang sangat kecil kubikasinya, karena hanya dibekali 49cc. Walaupun begitu, untuk urusan pengabutan bahan bakar sudah memakai teknologi Programmed Fuel Injection (PGM-FI), dengan output disalurkan pada transmisi otomatis berjenis CVT.
 Honda metropolitan memiliki kapasitas tangki yang cukup besar, sekitar 4,5 liter. Jika terisi penuh bahan bakar dapat menempuh jarak hingga 188km. Selain tangki, untuk urusan bagasi ternyata skutik mini ini memiliki ruang cukup luas, karena mampu memuat helm full face. Menarik bukan?
 Di bagian kaki-kaki, nampaknya tidak jauh beda dengan honda scoopy, yakni dibekali suspensi depan tipe teleskopik dan dibelakang memakai single shock.Yang berbeda justru di area roda, karena honda metropolitan memiliki diameter velg hanya 10 inchi yang dibungkus ban berukuran 80/100, bikin tambah imut tuh. Sayangnya pengereman hanya dibekali tipe tromol, bukan cakram.

 Meskipun memiliki dimensi serta spesifikasi lebih ringan dari skutik kebanyakan di indonesia, tetapi untuk urusan banderol nampaknya tidak sesuai bayangan nih. Skutik ini ternyata memiliki harga sekitar $2.500, jika dirupiahkan berada dikisaran Rp35 jutaan dengan kurs 14.000 rupiah per 1 dollar as.
Baca juga:Honda Rilis Motor Retro Keren, Penantang Yamaha XSR155

Posting Komentar untuk "Bukan Scoopy, Skutik Retro Ini Lebih Imut Mesin Cuma 50cc"