Sudah Waktunya Honda Beat Tampil Beda, 2020 Bakal Facelift?
ilustrasi |
Honda beat memang hadir sebagai skutik harian yang memiliki deasin simpel, serta ramah untuk berbagai generasi. Nilai plus lain, motor ini juga hadir sebagai salah satu skutik dengan banderol paling terjangkau.
Semenjak hadir pertamakali tahun 2008, honda beat sempat beberapa kali mendapat penyegaran, dan terakhir terjadi pada tahun 2016. Setelah itu, skutik bermesin 110cc ini tidak pernah mendapatkan penyegaran berarti kecuali penambahan warna baru.
Semenjak hadir pertamakali tahun 2008, honda beat sempat beberapa kali mendapat penyegaran, dan terakhir terjadi pada tahun 2016. Setelah itu, skutik bermesin 110cc ini tidak pernah mendapatkan penyegaran berarti kecuali penambahan warna baru.
Nah karena sudah 3 tahun berlalu dengan tampilan sama, kemungkinan besar generasi atau versi baru honda beat akan segera terlahir. Banyak yang memperkirakan bahwa skutik sejuta umat ini akan mendapat penyegaran sebagai kado tahun baru 2020 mendatang. Bahkan di laman salah satu blogger ternama, bocoran mengenai beat yang akan mendapat facelift sudah tersiar. Benarkah, dan seberapa besar peluangnya?
Admin sendiri memang tidak punya referensi yang pasti nih, namun jika berkaca pada lamanya honda beat tampil dengan gaya "itu-itu aja" khususnya dalam tiga tahun terakhir, maka kemungkinan facelift pada honda beat memang sudah dekat. Apalagi fitur yang dibawa honda beat terbilang ketinggalan dari rivalnya, yakni suzuki nex II. Contohnya, dari sisi pencahayaan atau lampu utama masih bertipe halogen, sedangkan nex II sudah LED. Selain itu, fitur yang mulai lumrah dipakai motor modern adalah keberadaan socket charger atau pengisi daya smarphone di motor yang harusnya dan semoga bisa dibawa beat terbaru. Belum lagi soal fitur canggih seperti keyless dan answer back, serta hazard. Namun rasa-rasanya untuk urusan smartkey system masih terbilang jauh, soalnya honda beat diatas kertas adalah skutik yang memiliki harga merakyat. Jikalau dipenuhi banyak fitur yang terlampau modern bisa membuat harganya melambung, sehingga bisa saja menjatuhkan angka penjualannya.
Selain fitur, menyoal facelift tentunya penampilan wajib mendapat ubahan. Nah yang menarik,
Dengan tampilan yang kini masih diminati, yakni dengan desain simpel namun terlihat sporty dan dan berakarakter, maka ubahan seperti apa yang akan dilakukan honda kelak.
Dengan tampilan yang kini masih diminati, yakni dengan desain simpel namun terlihat sporty dan dan berakarakter, maka ubahan seperti apa yang akan dilakukan honda kelak.
Yups mending kita nantikan saja kehadirannya.
Posting Komentar untuk "Sudah Waktunya Honda Beat Tampil Beda, 2020 Bakal Facelift?"